Jakarta – Skutik 125 cc Yamaha Freego 2021 dengan julukan Amazing Matic kini mendapatkan penyegaran berupa warna dan grafis baru. Penyegaran meliputi Yamaha FreeGo S version dan Standard version .
Pilihan warna Matte Red pada Yamaha FreeGo S kini dilengkapi warna baru yang lebih modern yaitu Prestige Silver. Pengambilan konsep warnanya pun sangat spesial yakni diambil dari mewahnya kebersamaan para keluarga modern masa kini.
“Yamaha berupaya terus adaptif dengan perkembangan selera konsumen masa kini. Di antaranya dengan memberikan tampilan warna dan grafik baru. Kami harap ini dapat menambah semangat, khususnya bagi keluarga muda modern masa kini dalam menghadapi rutinitas sehari-hari,” ungkap Antonius Widiantoro, Manager Public Relation, YRA, & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Sementara Yamaha FreeGo 2021 Standard Version hadir dengan 4 warna baru dengan grafik keren untuk menciptakan tampilan lebih variatif, fresh, dan semakin amazing untuk semua kalangan dan tetap mengedepankan sisi praktis.
Warna-warna Yamaha FreeGo 2021 Standard Version hadir dalam empat pilihan warna baru yakni Metallic red dengan aksen grafik putih, Mettalic Black dengan aksen grafik merah, Metallic White dengan aksen grafis merah, dan Mettalic Blue dengan aksen grafik hijau.
Tidak hanya warna Yamaha FreeGo 2021 juga memiliki Amazing Function layaknya motor premium. Kapasitas bagasi luar dengan kemampuan menampung sebesar 25 liter sama seperti Yamaha NMAX.
Fitur canggih tidak luput disematkan pada skutik 125 cc ini seperti Smart Front Fuel sebagai fitur pengisian bahan bakar dari depan tanpa perlu membuka jok. Ada juga Electric Power Socket untuk pengisian daya baterai saat berkendara.
Khusus pada Yamaha FreeGo 2021 tipe S dan tipe S-ABS Version telah menggunakan Smart Key System (SKS) dengan sistem kunci utama tanpa anak kunci (Keyless) yang dilengkapi dengan Immobilizer sebagai fitur keamanan. Untuk mencari posisi motor saat parkir ada fitur Answer Back System.
Warna Yamaha FreeGo 2021 yang telah mendapat penyegaran bisa dibeli di seluruh jaringan dealer resmi Yamaha Indonesia dengan harga Rp 19,550,000 OTR Jakarta. Adapun untuk Yamaha FreeGo S Version OTR Rp 21,090,000. ##
Discussion about this post