MILAN – Sepeda motor jenis skutik tidak hanya dimanfaatkan untuk penggunaan harian. Hal itu dibuktikan oleh SYM dengan mengenalkan SYM Joyride 300 sebagai penjelajah.
Berada dalam peringkat tiga besar pemegang pasar skuter matik di Taiwan, Sanyang Motor (SYM) turut hadir dalam pameran otomotif EICMA 2021 di Milan. Dalam event ini setidaknya SYM mengenalkan skutik cruiser bermesin 1-silinder 276,3 cc.
Inovasi baru yang dibawa hadir untuk memberikan petualangan yang hebat kepada para penggunanya. Mulai dari kelincahan, keamanan, dan kenyaman compact terdapat dalam motor skutik cruiser SYM Joyride 300.
Fitur Kymco Joyride 300 yang hadir untuk menemani setiap putaran mesin dalam berpetualang, terdiri dari:
Teknologi LED untuk sector pencahayaan
Melengkapi tampilannya yang gagah, SYM Joyride 300 pun dibekali dengan system pencahayaan LED. Mulai dari lampu depan, lampu belakang, lampu sein dan lampu untuk mendapatkan posisi motor skutik saat di tempat gelap.
Instrument LCD
Memiliki tampilan yang sederhana, instrument motor skutik cruiser SYM Joyride 300 sudah sudah berteknologi LCD. Selain terlihat keren, instrument LCD hadir dengan informasi yang Anda butuhkan.
Keyless 2.0
Skutik ini sudah tidak menggunakan anak kunci, bahkan SYM memberikan pengalaman baru untuk penggunanya dengan memberikan keyless system 2.0 yang mudah dioperasikan. Hebatnya, walaupun baterai yang mendukung system ini sudah mau habis, SYM Joyride 300 masih dapat dihidupkan.
Windshield dengan pengaturan
Tidak hanya memberikan perlindungan dari terpaan angin secara langsung, windshield dilengkapi dengan dua level ketinggian yang dapat diatur.
Tempat penyimpanan yang besar
Setiap perjalanan jauh pasti membutuhkan ruang penyimpanan yang besar. Bagi pengendara motor skutik cruiser SYM Joyride 300 ini bukanlah hal yang mengkhawatirkan. Karena bagasi di bawah jok ‘setidaknya’ seukuran dengan dua buah helm di dalamnya.
Kompartemen depan dan quick charging
Kepraktisan SYM Joyride 300 dalam berkendara sangat diperlukan, SYM memberikan fitur kompartemen yang memungkinkan Anda menaruh Ponsel, dan setidaknya dompet. Bahkan dalam kompartemen ini sudah tersedia quick charging dengan daya QC 2.0.
Spesifikasi teknis motor skutik cruiser Joyride 300
Mesin | |
Tipe mesin | 1-silinder, Liquid-cooled, -stroke, OHC, 4-valve |
Torsi maksimal | 25,8 ps @ 8.000 rpm |
Tenaga maksimal | 26 Nm @ 6.000 rpm |
Sitem bahan bakar | E.F.I |
Transmisi | C.V.T |
Sasis | |
Suspensi depan | Teleskopik |
Suspensi belakang | Dual shock |
Sistem pengereman depan | Disc 260 mm + ABS |
Sistem pengereman belakang | Disc 240 mm + ABS |
Ukuran roda depan | 120/ 70-15 |
Ukuran roda belakang | 140/ 70 – 14 |
Dimensi motor skutik cruiser Joyride 300 | |
Panjang keseluruhan | 2.215 mm |
Tinggi jok | 770 mm |
Wheel base | 1.500 mm |