JAKARTA – Komunitas motor gede, Royal Riders Indonesia (RORI) memiliki agenda rutin tahunan selama Ramadan dan pada hari raya Idul Fitri. Bukan sekedar melakukan buka puasa bersama saja, melainkan pada hari kemenangan mereka pun turut bermuhasabah dengan cara berziarah ke makan pahlawan nasional.
Selepas Ramadan 1443 H/ 2022 M usai mereka melakukan perjalanan di Idul Fitri dengan nama Ketupat Night Opor 2022. Kamis, (5/5/2022) atau 4 Syawal sekitar 41 members RORI beserta boncenger berziarah malam ke Makam Pangeran Jayakarta di Jalan Jatinegara Kaum No. 49 RT.6 RW. 3 Jatinegara Kaum, Pulo Gadung, Jakarta Timur.
Sejalan dengan namanya “Ketupat Night Opor”, sebelum melakukan perjalanan member Royal Royal Rider Indonesia menyantap opor di Pipes Garage, Ciputat, Tangerang Selatan. Setelah semua kumpul kemudian mereka melakukan salam-salaman sebagai interprestasi dari saling memaafkan.
“Momen ini kami selenggaraan sebagai wujud aktualisasi keagamaan dan nasionalise para member yakni dengan mendoakan salah satu pahlawan nasional yakni Pangeran Jayakarta. Selain itu, kami juga berharap dengan kegiatan Ketupat Night Ride Opor kami dapat mengenalkan budaya leluhur melalui berziarah. Bahkan penjaga makan Pangeran Jayakarta pun merasa terharu karena baru kali ini ada komunitas motor gede yang berziarah.” Ungkap Achmad Fuad selaku ketua pelaksana Ketupat Night Ride Opor.
Selain makan Pangeran Jayakarta, dalam satu atap tersebut juga ada empat makam lain yakni Pangeran Lahur (anak dari Pangeran Jayakarta), Pangeran Soeria, Pangeran Sageri (Keponakan Pangeran Jayakarta) beserta istri yaitu Ratu Rupiah. Adapun makan lain yang berada di lokasi seluas 3000 m2 merupakan anak dan keturunan dari Pangeran Jayakarta.
Setelah mekakukan ziarah kubur ke makam pahlawan nasional, rombongan anggota Royal Riders Indonesia di malam itu melanjutkan night rider ke beberapa tempat monumental di Jakarta seperti Tugu Monumen Nasional (Monas), Lapangan Banteng, dan mengakhiri perjalanan dengan menikmati kopi di salah satu Cafe daerah Jakarta.
Kegiatan Komunitas Motor Besar RORI
RORI merupakan akronim dari Royal Riders Indonesia, mereka merupakan kumpulan dari pengguna sepeda motor Royal Enfield mulai dari yang berkubikasi mesin 300cc, 410cc, 500, dan 650cc.
Kegiatan rangkaian Ramdan 1443 Hijriah
Buka Bersama komunitas motor gede dan Sedekah
Ketupat Night Ride Opor 2022 ini merupakan penutup dari rangkaian acara di bulan religi. Mulai dengan kegiatan buka puasa bersama, pembagian sedekah kepada beberapa pihak yang membutuhkan seperti anak yatim dan yatim piatu. Buka puasa sendiri diadakan oleh beberapa Chapter dan Sub Chapter, mulai dari Sub Chapter Tangerang Raya (Tangray), Chapter Jakarta, Sub Chapter Braders (Bogor Raya, Depok, dan Sukabumi), Sub Chapter Bekasi, dan ditutup oleh Sub Chapter Cikra (Cikarang dan Karawang).
Halal Bihalal RORI
Sebagai puncak dari penggemblengan ibadah di bulan Ramadan, dan merayakan kemenangan di Idul Fitri, Royal Riders Indonesia mengadakan kegiatan Halal Bihalal tingkatyang akan diselenggarakan pada, Ahad (15/5/2022) di Mercure Jakarta Batavia. Tidak tanggung-tanggung dalam acara yang hidmat ini panitia juga mengundang Ivan Govinda. ##