JAKARTA – Royal Riders Indonesia (RORI) sebagai naungan pengguna sepeda motor Royal Enfield kini punya presiden baru. Ahad, (26/6/2022) kemarin Adnan Maddanatja unggul dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) RORI atas Sandi Pinatabahri dan Pudjijarto Sutjipto.
Perolehan suara yang dihimpun dari jam 09:30 WIB sampai 13:30 WIB adalah 181 suara untuk Adnan (Capres No.1), 117 suara untuk Sandi (Capres No. 3) dan 94 suara untuk Pudjijarto Sutjipto sebagai Capres No.2. Proses pemilihannya sendiri dilakukan secara langsung ke member RORI yang tersebar di 12 provinsi secara online.
Menariknya, Ketua Komisi Pemilihan Presiden (KPP) RORI datang langsung ke Jakarta untuk memimpin ajang pesta demokrasi komunitas motor tersebut. Ini sudah kali kedua, Sono sang Ketua KPP bertandang langsung ke ibu kota dalam rangka Pilpres RORI. Sebelumnya kedatangan Sono untuk debat Capres.
Ketika ditanya mengenai jalannya proses pemilihan presiden, Sono menjawab dirinya sangat puas karena pada ajang ini member RORI tidak hanya berkoar-koar menjagokan pilihannya namun mereka pun memiliki tuntutan bagaimana dapat menampilkan Capres yang kompeten. Meski demikian tidak dipungkiri selama rangkaian Pilpres berlangsung gesekan antar pendukung itu ada. Bagi Sono hal tersebut adalah bumbu dalam berorganisasi, harapannya mulai Senin, (27/6/2022) aktivitas berkomunitas kembali seperti sediakala, terlebih saat ini sudah ada presiden baru.
““Acara pesta demokrasi RORI telah usai, saya mewakili KPP mohon maaf apabila ada kekurangan dan apabila ada ketidak sempurnaan. Semoga besok kita bisa berkumpul seperti dahulu. Kemarin adalah satu acara yang memang kita harus bersaing dan mulai dari saat ini kita berkehidupan seperti dahulu. Adapun untuk kepuasan selama penyelenggaraan Pilpres saya sendiri sangat merasa puas. Meski ada sekitar 10% data pemilih tetap tidak menyalurkan haknya dalam memilih. Sangat puas juga, karena ini pemilihan pertama RORI secara langsung dari member. ” ungkap Sono pada perbincangannya dengan redaksi Sepedamotor.com.
Presiden Royal Riders Indonesia
Presiden Royal Riders Indonesia Sebelumnya
Dalam momen pasca oenghitunga selamat suara di Jakarta,Presiden RORI terdahulu juga menegaskan bahwa setelah Pilpres berakhir kita semua kembali pada kehidupan berkomunitas seperti sebelum adanya pemilihan ini. Pria pecinta adventure ini juga menegaskan bahwa Adnan adalah Presiden RORI secara nasional, bukan Presiden RORI Chapter Jakarta.
Presiden RORI 2022-2024
Pasca pengumuman hasil penghitungan suara dan menunjukkan bahwa yang terpilih adalah Capres Nomor 1, Adnan merasa hal tersebut adalah ketentuan dari Allah Azza wa Jalla. Dengan hasil yang ada dan amanah member RORI ada padanya, Adnan pun menyampaikan ia akan menjalankan itu semua. Mulai dari mengeratkan kekeluargaan antar member, komunikasi dengan komunitas dan club motor lain, membuat dan menjalankan touring atau aktivitas motoran lainnya serta satu program andalannya yakni aplikasi RORI.
Aplikasi tersebut akan membuat informasi yang komplit tentang apa dan bagaimana itu RORI, terutama yang berkaitan dengan sejarah dan kegiatan. Akses yang diberikan pun tidak hanya untuk member melainkan masyarakat umum pun dapat menikmatinya dan tentu dalam koridor yang belaku.
Hal lain yang menjadi perhatian Adnan adalah kedepannya tidak ingin ada event RORI yang bersamaan dengan Chapter, bahkan event antar chapter pun demikian. Ia juga ingin seluruh member RORI saling mengenal, setidaknya tahu bahwa di Kota A ada Chapter/ Sub Chapter RORI. Bahkan dalam aplikasi tersebut member RORI akan dimudahkan untuk mendapatkan part dan merchandise RORI.
“Ketika mengetahui hasil suara yang memilih gue paling banya, gue menerimanya sebagai amanah. Yang menjadi fokus gue di RORI adalah kita ini intinya anak motor, mengedepankan aktivitas motorannya. Gue juga berharap dapat menyatukan member RORI di 12 provinsi melalui aplikasi yang ditawarkan saat kampanye. Setidaknya itu untuk kemudahan berukhuwah, berkoordinasi dan saling berbagi informasi. Ditambah orang di luar RORI juga bisa lebih tahu RORI.” tutur Adnan. ##