JAKARTA – Produsen motorbike Moto Guzzi telah mencatatkan pengalamannya selama satu abad dalam dunia otomotif roda-dua. Selama itu pula, Moto Guzzi berpegang pada nilai, sejarah dan karakteristik produknya, sehingga jajaran produk terbaiknya terus dinikmati oleh para pecinta roda-dua termasuk motor adventure terbaik, Moto Guzzi V85 TT Travel.
Mengusung desain sebagai motor enduro klasik modern, Moto Guzzi V85 TT Travel menawarkan pengalaman tidak tertandingi, ke mana saja berpetualang, seribet apa pun karakteristik medan yang dilalui maka yakinlah kepuasan akan didapat.
Mesin V-Twin transversal 90 derajat 853 cc yang sudah sesuai standard emisi EURO 5 dengan tenaga maksimal 76 hp pada 7.500 rpm, torsi maksimum 82 Nm pada 5.000 rpm merupakan hasil racikan para engineer berpengalaman yang menitikberatkan pada torsi rpm rendah hingga menengah.
Moto Guzzi V85 TT sebagai kendaraan enduro klasik pertama yang berorientasi untuk penggunaan touring, perpaduan desain dan teknologi modern menawarkan beberapa ciri ikonik dan timeless motorbike yang bermarkas di Mandello, Italia.
- Mesin V-Twin 90 derajat melintang
- Sadel meruncing di tengah yang memberikan kebebasan gerak dan ruang pada tangki besar untuk peralanan 400 km
- Tube frame berwarna
- Lampu depan ganda full LED dengan Elang Mandello
Sebagai motor adventure Moto Guzzi V85 TT Travel dilengkapi juga dengan handguard, pelindung tangki oli berbahan aluminium, pelindung lumpur, pelindung fork, dan peredam sistem exhaust yang canggih.
Hal lain yang ditawarkan dan pastinya membuat para pecinta adventure ride adalah penggunaan ban Michelin Anakee , termasuk penggunaan beberapa piranti wajib motorbike petualang yakni windscreen yang lebih tinggi, sepasang pannier samping, dan handle grip berpemanas.
Dalam hal multimedia motor adventure terbaik ini dibekali teknologi Moto Guzzi MIA device sebagai standar, sehingga akan ada koneksi antara smartphone dan instrumen digital yang telah disematkan.
Moto Guzzi V85 TT Travel dilahirkan dari sejarah perjalanan menembus jantung Afrika pada tahun 1966 dengan jarak tempuh 7500 km atau yang sering disebut ajang kompetisi Paris Dakar. Perjalanan yang ekstrim dan luar biasa menantang dimulai dari Cape Town, pemberhentian pertama di Afrika Selatan, kemudian Mozambik, Zambia, Tanzania, Kenya, dan finish di Ethiopia. Medan bergelombang dan pemandangan spektakuler seperti Victoria Falsdi dataran tinggi Kenya (7800 mdpl), hewan-hewan liar, dan penduduk asli yang ramah membuat perjalanan kian mengesankan.
Perjalanan adventure memiliki kekuatan memperluas cakrawala para rider, mengubah perspektif dan wawasan mereka tentang alam semesta. Itulah inspirasi dari lahirnya Moto Guzzi V85 TT Travel yang disajikan sebagai kendaraan khusus yang dapat menyajikan pengalaman lebih mendalam.
Bahkan saat peluncuran seri V85 motor adventure terbaik pada musim gugur tahun 2017 bertepatan dengan Moto Guzzi Experience, ini bukan satu perencanaan melainkan berjalan begitu saja di Mandelo Twin, Italia. Dan kini jika Anda tertarik untuk merasakan itu semua tinggal berkunjung ke Diler Premium MotoPlex di Jakarta dan Surabaya atau melalui website resmi Moto Guzzi Indonesia. ##