MILAN — Para pecinta Kymco di Indonesia gak usah Baper (terbawa perasaan) dengan artikel ini. Di EICMA 2021, Kymco meluncurkan AK550ST.
Mulai 2022, Kymco AK550ST (Sport Touring) akan bergabung dalam keluarga Kymco AK550. Varian baru ini dirancang bagi mereka yang ingin melakukan perjalanan jarak jauh dengan kenyamanan maksimal tanpa harus menghilangkan kesan sporty dari AK.
Kymco AK550ST dilengkapi dengan windscreen dengan pengaturan ketinggan (height adjuster) baru. Selain itu, untuk pertama kalinya di keluarga AK adalah hadirnya cruise control dan traction control. Artinya dua teknologi tersebut dibuat untuk keamanan dan kinerja ekstra. Akselerator Ride by Wire, pertama di versi ETS, tetap menjadi anggota keluarga.
Instrument panel Kymcoi AK550ST telah diperbarui: selalu terdiri dari 3 dial digital. Dia memiliki kecerahan dan definisi yang lebih tinggi untuk dibaca dalam kondisi cahaya eksternal apa pun. Smartphone pengendara pun bisa terhubung dengan tunggangannya. Layar melingkar di tengan panel instrumen selalu menampung sistem navigasi dan hiburan yang canggih Kymco Noodoe.
Kymco AK550ST tetap mengandalkan mesin 550 cc, 2-silinder segaris, 8-valve, bertenaga 52,7 HP pada 7.500 rpm dan bertorsi 55,64 Nm pada 5.500 rpm. Mesin fuel injection ini sudah memenuhi standar regulasi emisi Euro 5.
Suspensi depan Kymco AK550ST menganut Upside down fork 41 mm dan suspensi belakang lengan horizontal. Rem depan menampilkan cakram ganda, dan rem belakang satu cakram. Fitur ABS (anti-lock braking system) terpasang.
Dimensi Kymco AK550ST tergolong besar. Panjang 2165 mm, lebar 795 mm, tinggi 1400 mm, dan wheeblase 1580 mm.
Satu lagi yang ditampilkan oleh Kymco di EICMA 2021, Milan, adalah urban scooter Kymco Dink X 125 yang dibekali mesin bertenaga 11,5 HP. Kompartemen di bawah jok bisa menyimpan sebuah helm dengan beberapa barang lainnya.
Kembali ke Kymco AK550ST. Kenapa di awal artikel kami bilang “Para pecinta Kymco di Indonesia gak usah Baper (terbawa perasaan) dengan artikel ini” karena inilah salah satu model yang sangat ditunggu dijual di Tanah Air selain Kymco Xciting S400i. AK diluncurkan pertama kali pada 2018 dan S400i pada 2019, tapi mereka tak kunjung menyambangi Indonesia. ##