JAKARTA–Bagi sejumlah riders, body tentu menjadi salah satu bagian motor yang perlu dilindungi. Hal ini dilakukan agar tampilan motor tetap ciamik dan mengurangi biaya perawatan atau perbaikan. Seperti hadirnya Hayaidesu Body Protector untuk Honda CBR150R.
Untuk menjembatani kebutuhan tersebut, Hayaidesu secara konsisten menghadirkan produk body protector untuk sejumlah motor tertentu. GM Marketing Hayaidesu, Pramondiaz Utomo Bako mengatakan, kali ini produk terbaru yang meluncur adalah body protector untuk Honda CBR150R.
“Dengan kehadiran produk baru ini maka produk body protector untuk motor sport kian beragam. Karena, sebelumnya kami juga telah menghadirkan produk serupa untuk Yamaha MT-15,” kata Pramondiaz dalam keterangan pers beberapa waktu lalu.
Menjamin Body Motor Anda Semakin Aman
Lewat produk ini, maka riders dapat memperoleh sarana perlindungan body motor yang optimal. Dengan penggunaan produk ini, maka bagian tertentu pada body motor akan mendapat perlindungan dari goresan atau pun benturan ringan baik saat berkendara maupun saat parkir.
Menurutnya, produk baru ini secara eksklusif hadir untuk Honda CBR150R tipe K45G keluaran tahun 2016 sampai tahun 2018. Dengan produk yang spesifik, maka tiap bagian dari body protector ini hadir sesuai dengan desain dari motor tersebut.
“Produk kami dapat diaplikasikan dengan perekat yang tak merusak permukaan body namun dapat melekat dengan optimal. Selain itu, kami juga menghadirkan warna yang beragam sesuai dengan selera pengendara,” ujarnya.
Produk dari Hayaidesu ini sendiri memiliki enam titik pemasangan dari bagian depan motor hingga belakang yaitu Front Fender, Front Shield, Fairing, Rear Side, Upper Stop Lamp dan Tank Grip.
Kualitas Terbaik dengan Harga Terjangkau
Untuk harga, Hayaidesu body protector Honda CBR150R K45G ini memiliki varian harga dari Rp 90 ribu sampai dengan Rp 300 ribu dan memiliki hadir dengan lima pilihan warna yakni merah, kuning, biru, abu-abu dan hitam.
Selain menawarkan produk untuk motor sport, Hayaidesu juga telah memasarkan produk untuk sejumlah motor matic seperti Yamaha XMAX, All New Yamaha NMAX, Yamaha NMAX edisi lama, Yamaha AEROX, Yamaha LEXI, Honda ADV150, Honda VARIO, Honda PCX dan Honda FORZA.
Discussion about this post