Mugello – Nasib kurang beruntung didapat oleh Francesco Bagnaia dan Jack Miller dari Lenovo Ducati Team pada MotoGP Italia 2021. Mereka tidak hanya gagal memperpanjang catatan kemenangan beruntun di sirkuit Mugello, dua pembalapnya tidak naik podium.
Bahkan, Francesco Bagnaia gagal menyelesaikan balapan akrena kecelakaan tunggal di lap ke-2 dan pulang dengan tangan hampa. Sebelum balapan, dia hanya terpaut 1 angka dari pimpinan klasemen Fabio Quartararo.
Jack Miller lebih beruntung karena finish di posisi ke-6. Padahal dia menang di dua seri sebelumnya (Jerez dan Prancis).
Balapan di sirkuit Mugello sulit bagi semua pembalap kelas utama, yang, sebelum memulainya, harus mengheningkan cipta satu menit di grid untuk mengenang Jason Dupasquier. Pembalap muda Swiss itu meninggal hanya beberapa jam sebelumnya karena cedera yang dideritanya dalam kecelakaan parah yang terjadi Sabtu (29/5) selama kualifikasi Moto3.
Francesco Bagnaia yang sangat terguncang dengan kabar tragis tersebut tidak bisa mempertahankan konsentrasinya pada balapan kemarin (30/5). Setelah start yang menjanjikan dari barisan depan, pembalap Ducati Lenovo Team itu terjatuh dari pertarungan pada lap 2 saat dia memimpin dan kemudian terpaksa mundur dari arena pacu.
“Pertama-tama, saya ingin meminta maaf kepada seluruh tim. Saya melakukan kesalahan, dan sayang sekali karena kami telah bekerja keras sepanjang akhir pekan dan berpotensi berjuang untuk meraih kemenangan. Sayangnya, setelah kabar meninggalnya Jason Dupasquier, saya tidak bisa menjaga konsentrasi saya. Sekarang kami harus maju dan mulai fokus pada balapan berikutnya, yang akan berlangsung minggu depan di Barcelona,” kata Francesco Bagnaia.
Kini posisi Francesco Bagnaia turun menjadi ke-3 dengan perolehan point 79, di bawah Johann Zarco (Pramac Racing – Ducati) dengan point 81. Puncak klasemen Pembalap masih dikuasai Fabio Quartararo (Yamaha) dengan nilai 105.
Jack Miller sendiri mengakui bahwa balapan di sirkuit Mugello merupakan perlombaan untuk bertahan hidup dan, ditambah tiupan angin yang membuatnya banyak berjuang.
“Saya melakukan yang terbaik, mencoba membuat posisi menjelang akhir, tetapi saya tidak merasa sepenuhnya nyaman. Bagaimanapun, kami mengambil beberapa point penting untuk klasemen keseluruhan. Sekarang kami harus meninggalkan Mugello dan melanjutkan balapan berikutnya di Barcelona, di mana kami pasti akan mengincar hasil yang lebih baik,” janjinya.
Posisi pria asal Australia ini sekarang berada di urutan ke-4 pada klasemen Pembalap dengan nilai 74. ##
Discussion about this post