Royal Enfield (RE) populer sebagai brand motor yang menghadirkan produk bergaya klasik. Kini, RE kembali menambah line up dengan meluncurkan All New Royal Enfield Meteor 350.
Managing Director of Eicher Motors Ltd, Siddhartha Lal mengatakan, Meteor 350 merupakan motor bergaya cruiser yang menawarkan kombinasi menawan. “Motor ini hadir dengan desain klasik namun juga mendapatkan sentuhan fitur modern,” kata Siddhartha Lal dalam keterangan pers beberapa waktu lalu.
Selain itu, mereka mengklaim motor ini memiliki desain yang ergonomis sehingga nyaman untuk berkendara dalam kota maupun jarak jauh. Soal kecanggihan fitur, Meteor 350 sudah lengkap dengan Royal Enfield Tripper yang merupakan perangkat navigasi turn-by-turn untuk petunjuk arah.
“Kami telah menginvestasikan banyak waktu dan upaya untuk membuat navigasi menjadi mudah dan sangat intuitif dengan integrasi Google Maps,” ucapnya. Dengan fitur ini, maka riders dapat berkendara sembari mengatahui informasi navigasi dengan tetap fokus pada kondisi jalan.
Spesifikasi Royal Enfield Meteor 350
Untuk urusan dapur pacu, mesin 350 cc pada motor ini menyajikan output sekitar 21 Hp dengan torsi 27 Nm pada 4.000 rpm. Mesin ini pun tetap memiliki suara geraman low-down yang merupakan ciri khas dari sebuah motor cruiser. Semakin maskulin ya riders!
Untuk menunjang faktor kenyamanan, mesin pada motor ini memiliki fitur balancer shaft yang dapat meredam getaran pada mesin. Selain itu, motor ini juga semakin nyaman berkat adanya rangka ganda spline downtube yang mampu membuat motor ini bermanuver dengan stabil.
Keamanan Dalam Berkendara
Pada aspek keamanan, Meteor 350 mendapat dukungan dari rem cakram depan 300 mm dan belakang 270 mm. Sistem pengeremen ini pun semakin lengkap dengan dual channel ABS yang membuat riders mampu melakukan pengereman secara lebih aman dan akurat.
Soal varian, Motor cruiser terbaru ini tersedia dalam 7 warna dengan 3 edisi berbeda yakni Fireball, Stellar dan Supernova. Produk ini pun meluncur dengan harga Off The Road (OTR) yang beragam mulai dari Rp85.100.000 untuk Fireball, Rp86.500.000 untuk Stellar dan Rp87.900.000 untuk edisi Supernova.
Discussion about this post