JAKARTA – Kondisi pandemi COVID-19 memberi dampak yang cukup besar pada industri otomotif. Tapi awal tahun 2022 ini semua mulai terlihat baik, hal ini diambil oleh Dyandra Promosindo untuk menyelenggarakan IIMS 2022. Bahkan beberapa instansi pemerintah telah memberi dukungan pada even otomotif skala internasional ini.
Setidaknya ada tiga kementrian yang sudah menyatakan langsung memberi dukungan dalam ajang pameran industri otomotif ini. Mulai dari Kementerian Perindustrian, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Bahkan, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto meyatakan siap hadir dalam opening ceremony IIMS 2022, (17/2).
Pada hari yang sama setelah opening ceremony akan dilanjutkan dengan acara intimate sharing session IIMS bersama Danamon, MUFG dan Adira Finance dengan mengangkat kebijakan dari Menko Ekonomi dalam mendukung industri otomotif bangkit di era normal baru. Dihadiri juga oleh jajaran Direksi Dyandra Promosindo,perwakilan Agen Pemegang Merek (APM), dan perwakilan Perkumpulan Pengusaha Aksesoris Mobil Indonesia (PAHAMI).
Capaian pra-kegiatan ini memberikan dukungan tersendiri bagi Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh selaku penyelenggara.
“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pemerintah Indonesia atas dukungannya terhadap IIMS dan atensi yang penuh terhadap perkembangan industri otomotif, ” ungkap Hendra Noor Saleh.
Press Conference bersama menteri
Semarak sebelum kegiatan Indonesia International Motor Show (IIMS) akan dilanjut pada press conference pada 3 Februari 2022. Yang menarik adalah pada kegiatan ini akan ada pemaparan dari Kemenperin terkait kebijakan yang bersangkutan dengan sektor idustri otomotif. Di antaranya adalah pajak relaksasi (PPnBM) yang kembali diperpanjang tahun ini. Bahkan Menteri Perindustrian Republik Indonesia akan hadir dalam acara tersebut.
Pada tanggal 3 Februari nanti juga akan dihadiri oleh perwakilan Ikatan Motor Indonesia (IMI), perwakilan sponsor, perwaklan Agen Pemegang Merek (APM) dan perwakilan infinite programs.
Antusias menteri
Rabu, (26/1) perwakilan dari penyelenggara IIMS 2022 termasuk Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo & Project Director IIMS, Hendra Noor Saleh, dan CEO PT Dyandra Media International Tbk., Daswar Marpaung diterima audensi oleh Menteri Perekonomian, Airlangga Hartanto di Gedung Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.
Menteri, Airlangga Hartanto dalam kesempatan berharga bagi industri otomotif ini pun membawa Staf Khusus Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Staf Khusus Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, I Gusti Putu Suryawirawan dan Sekretars Kementerian Koordinatos Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso.
Update peserta IIMS 2022
Indonesia International Motor Show (IMS) 2022 akan dilaksanakan pada 17-27 Februari 2022 bertempat di JIEXpo Kemayoran, Jakarta. Acara tahunan ini akan turut menghadirkan beberapa komunitas otomotif lokal yaitu:
- Kosmik (Komunitas Sepeda dan Motor Listrik)
- Indonesia Off-Road Federation (IOF)
- ndonesia Custom E-Moto Expo & Championship (ICEC)
- Formula E student
- Belajar Helm, dan
- Asosiasi otomotif
Bahkan acara ini juga akan diramaikan oleh merek kendaraan listrik lokal seperti PT Solar Panel Indonesia dan Gerobak Listrik (Gelis) yang memiliki fokus pada kendaraan komersial dan roda tiga EV. Dan untuk update tentang IIMS 2022 Motormania dapat terus pantau perkembangannya di laman berita omotorif sepedamotor.com. ##