Pameran otomotif berskala internasional, Indonesia International Motor Show – IIMS akan kembali digelar selama 10 hari (19 – 29 April 2018). Seperti tahun-tahun sebelumnya, tak hanya mobil, berbagai motor baru juga akan dipajang yang akan menjadi salah satu magnet utama gelaran IIMS.
Event tahunan yang berpusat di JIExpo Kemayoran, Jakarta ini menjadi ajang untuk memperkenalkan produk baru bagi produsen motor sekaligus untuk meningkatkan penjualan. Gelaran pameran ini selalu diserbu peminat dari produsen motor.
Dikutip dari laman web IIMS, saat ini tak kurang dari 15 merek motor sudah menyatakan kesiapannya ikut di IIMS 2018.
Ini termasuk produsen papan atas Honda yang akan membuka beberapa stand dan kabarnya akan memajang model big bike terbarunya.
Beberapa langganan tetap IIMS juga akan menampilkan produk-produk andalannya seperti Suzuki, BMW Motorrad, Kawasaki, Kymco, Vespa, Piaggio, Royal Enfield, Aprilia, dan Moto Guzzi.
IIMS 2018 ini dipastikan lebih semarak lagi dengan hadirnya beberapa peserta baru seperti Harley Davidson, Triumph, Husqvarna, Benelli, dan KTM.
Selain itu ada pula sepeda motor listrik Zero Motorcycle yang akan menjadi penyedia motor untuk kegiatan lelang.
Pihak penyelenggara menyatakan kemungkinan sudah tidak ada lagi penambahan peserta dari produsen motor dan mobil karena hall khusus motor dan mobil sudah penuh. Stand khusus mobil berada di hall A dan D, dan stand untuk motor berada di hall C. Sedangkan hall B digunakan untuk memamerkan produk after market.
sumber: indonesianmotorshow.com
Discussion about this post